MINGGU MILITER LANUD BALIKPAPAN

Pentak Lanud Bpp


Dalam rangka meningkatkan kemampuan prajurit, komandan lanud Balikpapan Letkol Pnb Agus pandu Purnama mengadakan minggu militer bagi seluruh personel Lanud Balikpapan. Acara ini Bertempat di Zipur 7 pada 21-22 Oktober. Seluruh anggota diwajibkan untuk menembak senjata laras panjang dan pistol dengan berbagai posisi.

Acara yang rencananya akan rutin diadakan tiap bulan ini terlihat begitu antusias diikuti seluruh anggota mulai dari pagi hingga siang hari. Menurut Danlanud, acara ini dirasa sangat penting mengingat identitas kita sebagai prajurit tentunya harus lebih menguasai segala sesuatu yang berkaitan dengan dunia kemiliteran.

Sebagai rangkaian dari minggu militer, akan diadakan pula latihan pertahanan pangkalan dan juga SAR kebetulan Lanud Balikpapan mempunyai fasilitas yang lengkap untuk menunjang kegiatan tersebut




Museum TNI AD Study Banding Ke Musem Pusat TNI AU


Sebanyak 11 personel Museum Pusat TNI Angkatan Darat Dharma Wiratama mengadakan study banding ke Museum Pusat TNI Angkatan Udara Dirgantara Mandala, Yogyakarta, Rabu (21/10).

Rombongan dipimpin oleh Letkol Inf Supriyanto Bowo Santoso dan diterima langsung oleh Kepala Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala Letkol Sus Drs. Sudarno beserta staf di Ruang Utama..

Dipilihnya Museum Dirgantara Mandala sebagai tujuan study banding menurut Letkol Inf Supriyanto Bowo Santoso, dikarenakan museum TNI AU dikenal tidak hanya dari tingkat play group sampai perguruan tinggi saja, namun juga dikenal oleh masyarakat luas. “Di Museum Dirgantara Mandala inilah, kami belajar tentang tata pamer koleksi dan strategi pemasaran, agar masyarakat juga tertarik untuk mengunjungi Museum Dharma Wiratama,” jelasnya.

Mengenai koleksi Museum Dirgantara Mandala Letkol Inf Supriyanto Bowo Santoso mengakui bahwa di Museum Dirgantara Mandala inilah koleksi berbagai jenis pesawat terbang komplit dipamerkan.

Sementara itu Letkol Sus Drs. Sudarno menjelaskan bahwa kunjungan personel TNI AD ini selain merupakan ajang komunikasi juga sebagai sarana untuk tukar informasi berbagai hal yang berhubungan dengan permuseuman. “Dirgantara Mandala dan Dharma Wiratama merupakan museum dengan kategori Museum Sejarah dan Perjuangan, untuk itu keduanya harus siap memberikan informasi tentang perjuangan pendahulu kepada generasi penerus dengan baik dan benar,” pungkasnya (Tni.au.mil)



0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan komentar pajak ditanggung pemilik blog ^-^

----------------------

Support Palestine