Danpasmar-2 menyalami prajurit yang akan melaksanakan Satgas.
Dalam rangka menjaga keutuhan dan kedaulatan wilayah NKRI, Korps Marinir mengirim ratusan prajurit yang tergabung dalam Satgasmar Ambalat XI, Senin (14/06). Pengiriman pasukan ini merupakan bagian dari rotasi rutin Satgas Marinir yang ditempatkan di blok Ambalat.
Pengiriman pasukan yang menggantikan Satuan Tugas Marinir (Satgasmar) Ambalat X ini diawali dengan upacara pelepasan pasukan oleh Komandan Pasmar-2 Brigadir Jenderal TNI (Mar) Sturman Panjaitan di lapangan Brigif-2 Marinir Bhumi Marinir Cilandak, Jakarta Selatan.
Komandan Korps Marinir dalam amanatnya yang dibacakan orang nomor satu di jajaran Pasmar-2 itu mengatakan, penugasan di blok Ambalat disamping rotasi rutin yang dilaksanakan Korps Marinir, juga merupakan tugas untuk menjaga keutuhan dan kedaulatan wilayah NKRI. Batas wilayah laut yang selama ini menjadi konflik antara Indonesia dengan negara tetangga harus dipertahankan demi tegaknya martabat bangsa.
Dengan situasi dan kondisi wilayah blok Ambalat yang secara umum berstatus rawan terkendali, masih terjadi insiden-insiden kecil untuk mengganggu stabilitas keamanan perbatasan, menunjukan bahwa wilayah tersebut masih perlu penanganan dan pengamanan yang sangat serius. “Dari latar belakang itulah, TNI khususnya TNI AL dan Marinir sebagai komponen pertahanan negara menugaskan prajurit terbaiknya untuk menjadi kekuatan utama dalam pengamanan wilayah perbatasan termasuk blok Ambalat Kalimantan Timur”, tegasnya.
Dankormar juga mengharapkan kepada seluruh anggota Satgasmar Ambalat XI agar semua pembekalan pengetahuan dan ketrampilan yang telah diberikan, dapat diterapkan dan diaplikasikan di daerah operasi berkaitan dengan permasalahan wilayah penugasan yang akan ditempati.
Pada akhir amanatnya, Dankormar menyampaikan beberapa hal yang harus dipedomani Anggota Satgasmar Ambalat XI antara lain : Pertama, Tingkatkan kadar keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME sebagai benteng dalam melaksanakan setiap aktifitas, Kedua, penugasan merupakan kepercayaan dan kehormatan bagi setiap prajurit, berangkat tugas dengan hati mantap dan gembira, ketiga, tingkatkan kewaspadaan, jangan lengah dan ikuti setiap prosedur, keempat, pelihara dan tingkatkan hubungan kekeluargaan baik dengan TNI/Polri maupun masyarakat, kelima, laksanakan timbang terima dengan seksama agar mengerti dan memahami kondisi daerah yang ditempati, keenam, utamakan faktor keselamatan setiap mengambil keputusan agar terhindar dari kerugian personil maupun material atau zero accident.
Hadir dalam kesempatan itu Kas Pasmar-2 Kolonel Marinir RM.Trusono, Para Asisten Kaspasmar-2, dan para pejabat di jajaran Pasmar-2.
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan komentar pajak ditanggung pemilik blog ^-^